PENGEMBANGAN MIND MAP DILENGKAPI GLOSARIUM PADA MATERI BIOLOGI UNTUK SISWA KELAS VII SMP

  • Dedek Angraini Mahasiswa STKIP Ahlussunnah

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Mind map di lengkapi glosarium yang valid dan praktis untuk SMP. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan. Model yang digunakan adalah mode 4-D yang terdiri dari tahap pendefenisian (define), perancangan (design), pengembangan ((develop) dan penyebaran (disseminate). Tahap penyebaran tidak dilaksanakan karena keterbatasan biaya dan waktu penelitian. Instrument penelitian yang digunakan adalah lembar validasi dan angket praktikalitas. Berdasarkan pengembangan yang telah dilaksanakan dihasilkan Mind map yang dilengkapi glosarium cukup valid dengan persentase 69,70%. Praktikalitas yang diperoleh dari guru dengan persentase 85,61% dan siswa dengan persentase 85,20%. Dengan demikian mind map yang dikembangkan dapat dikatakan cukup valid berdasarkan hasil uji validasi dan praktis berdasarkan hasil uji praktikalitas yang telah dilaksanakan.

Published
2019-06-05
How to Cite
ANGRAINI, Dedek. PENGEMBANGAN MIND MAP DILENGKAPI GLOSARIUM PADA MATERI BIOLOGI UNTUK SISWA KELAS VII SMP. Jurnal Ilmiah Mahasiswa STKIP Ahlussunnah, [S.l.], v. 1, n. 1, june 2019. Available at: <https://ojs.stkip-ahlussunnah.ac.id/index.php/JIMSA/article/view/108>. Date accessed: 19 may 2024.